Selamat Datang Peserta Didik Baru Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah Tahun Ajaran 2025/2026
Visi SD Negeri 2 Demung "Terwujudnya Generasi Tangguh yang Berkarakter dan Berwawasan Global "

Pages

Kamis, 21 April 2022

BAGI TAKJIL GRATIS

Bagi Takjil-SDN 2 Pesisir-Memasuki hari ke-20 puasa Ramadhan 1443 H yang bertepatan dengan tanggal 22 April 2022 Keluarga Besar SD Negeri 2 Pesisir akan meyelenggarakan Bagi Takjil Gratis dan Buka Puasa Bersama. 

Pembagian Takjil Gratis akan disalurkan kepada para pengguna jalan di depan SDN 2 Pesisir beserta masyarakat sekitar sekolah. Kegiatan ini akan diikuti oleh semua guru, perwakilan siswa, komite sekolah, dan Bpk. Korwil bidang Pendidikan dan Kebudayaan Kecamatan Besuki.

Setelah Pembagian Takjil Gratis kegiatan akan dilanjutkan dengan buka puasa dan sholat Maghrib bersama yang bertempat di Musholla Baitussalam SDN 2 Pesisir. Kegiatan ini bertujuan untuk memupuk kepedulian antar sesama dan menambah ketaqwaan kita kepada Allah SWT, terutama bagi seluruh siswa SDN 2 Pesisir.

0 Comments:

Posting Komentar